Polres Madiun Siapkan 168 Dosis Vaksin Sinovac Untuk Anak

Salah seorang anak peserta vaksinasi menerima suntikan Sinovac

Madiun, AE1 News – Sedikitnya 168 dosis vaksin jenis Sinovac diberikan kepada anak-anak usia 6-11 tahun yang ada di wilayah Kabupaten Madiun. Pemberian vaksin oleh Polres Madiun ini dilakukan di GOR Panaluan Mapolres Madiun, Jumat (14/1/2022).

Kapolres Madiun, AKBP Anton Prasetyo saat memantau proses vaksinasi mengatakan, menindaklanjuti perintah Kapolri dan Presiden RI, Polres Madiun melaksanakan Vaksinasi Merdeka ini sebagai persiapan mendukung pembelajaran tatap muka (PTM).

Selain itu, vaksinasi yang pelaksanaanya sudah dimulai sejak Desember 2021 lalu ini juga untuk melindungi anak-anak dari paparan covid-19 khususnya varian baru omicron yang diklaim penularannya cukup cepat.

“Polres Madiun melaksanakan Vaksinasi Merdeka anak usia 6 sampai 11 tahun sebagai persiapan pelaksanaan pembelajaran tatap muka. Vaksinasi ini sudah dilaksanakan sejak bulan Desember tahun 2021 lalu, dan harapannya semoga tercapai target (vaksinasi.red) seratus persen,” ujar Anton.

Anton menyebut, munculnya virus covid-19 varian omicron ini membuat pemerintah mau tidak mau harus memproteksi kaum rentan, salah satunya adalah anak-anak. Anton tidak ingin persiapan pelaksanaan PTM yang kurang maksimal justru memunculkan klaster baru di lingkungan sekolah.

Vaksinasi anak ini penting karena menurutnya, sebagai generasi penerus bangsa, anak-anak Indonesia wajib mendapatkan proteksi dini dari paparan covid-19. Dirinya juga mengajak kepada seluruh jajaran untuk bersinergi menghadapi pandemi bersama-sama. *(Ay)

Comments