Ratusan Guru Madin dan TPQ Deklarasi Dukung Sugiri-Lisdyarita Dua Periode

Ratusan Guru Madin dan TPQ Deklarasikan Dukungan untuk Sugiri-Lisdyarita Dua Periode

PONOROGO – Sedikirnya 250 guru dari madrasah diniyah, TPQ, dan pondok pesantren di Ponorogo menggelar deklarasi dukungan kepada pasangan Sugiri-Lisdyarita untuk melanjutkan kepemimpinan dua periode. Deklarasi ini berlangsung di Posko Pemenangan Sugiri-Lisdyarita di Jalan HOS Cokroaminoto pada Sabtu (9/11/2024).

Mereka tergabung dalam Forum Komunikasi Diniyah dan TPQ, siap mendukung dan berjuang untuk kemenangan pasangan tersebut.

Ustadz Masduki dari Pondok Darul Hikam, Joresan, Mlarak menyatakan bahwa kegiatan ini dihadiri dengan hati yang senang, dan semua peserta berharap agar perjuangan mereka mendapat keberkahan dari Allah SWT.

Para peserta deklarasi, yang datang dari berbagai pesantren di Ponorogo, sepakat memberikan dukungan penuh. “Siap all out memenangkan Rilis dua periode,”lanjutnya.

Sugiri Sancoko, dalam sambutannya, menyampaikan rasa terima kasih dan berharap bisa terus memperjuangkan peningkatan kualitas guru di masa mendatang. “Memang saya belum bisa memuaskan semuanya. Untuk itu kita akan bersama-sama merumuskan bersama sama,”pungkasnya.(el)

Comments