Baksos di Siman, Ketua TP PKK Ponorogo Dorong Minat Baca Kaum Muda

PONOROGO-Penggerak PKK Kabupaten Ponorogo kembali menyapa masyarakat dengan melakukan bakti sosial berupa pembagian paket sembako, buku bacaan dan bibit tanaman di enam desa sekaligus yang ada di wilayah Kecamatan Siman, Rabu (26/07/2023).

Dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Ponorogo, Susilowati didampingi Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, kegiatan baksos kali ini meliputi desa Beton, Demangan, Manuk, Sekaran dan Sawuh.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kabupaten Ponorogo, Susilowati mengajak masyarakat khususnya kader PKK untuk selalu aktif dan kreatif sebagai wujud nyata PKK berdaya.

“Baksos ini sebagai wujud nyata kepedulian TP PKK Kabupaten Ponorogo terhadap masyarakat yang membutuhkan. Semoga ini bisa sedikit mengurangi beban mereka,” kata Susilowati.

Selain itu, guna mendukung ketahanan pangan warga di lingkungan masing – masing, Ketua TP PKK Susilowati juga membagikan bibit tanaman. Hal ini juga sebagai wujud TP PKK untuk selalu menjaga kelestarian lingkungan agar tetap asri dan sejuk sehingga menambah kenyamanan warga dalam beraktifitas kesehariannya.

Sementara itu, Kang Bupati Sugiri Sancoko berharap dengan pemberian buku bacaan gratis nantinya bisa menumbuhkan kembali minat baca masyarakat terutama di kalangan anak muda.

Pihaknya sengaja menggandeng TP PKK Kabupaten Ponorogo karena para kadernya yang mayoritas Ibu – ibu yang diyakini mampu menjadi garda terdepan dalam membimbing anak anaknya terutama menumbuhkan minat baca untuk menghindari anak ketergantungan pada gadget.

“Di jaman modern ini, kami yakin Ibu lah yang bisa mengontrol generasi muda bahkan bisa menjadi faktor penentu kualitas SDM. Untuk itu kami menggandeng TP PKK yang sudah terbukti kadernya luar biasa,” tegas Kang Giri. (el)

Comments