PONOROGO – Ledakan mercon kembali memakan korban di Kabupaten Ponorogo. Kali ini, mercon meledak menghancurkan 3 jari tangan kanan Iqbal, 20 tahun, warga dusun Suki desa Sambilawang Kecamatan Bungkal.
Sebelum kejadian, Iqbal bermain mercon meriam yang terbuat dari kaleng dan diisi mengunakan spirtus. Diduga meriam yang iya gunakan busung dan tidak bersuara, Iqbal memeriksa meriam dengan cara memegang dan berusaha memperbaiki.
Saat memperbaiki itulah meriam tembak yang masih berusi spirtus meledak hingga mengenai tangannya.
“Korban bermain meriam sendiri dan sudah bersuara dua kali. Untuk yang ketiga gagal meledak ini” kata Suroto saat dikonfirmasi ae1news.com selasa (5/3/2022).
Mendapati jari bagian tangan kanan hancur, Iqbal langsung di larikan ke rumah sakit Dr Hardjono Ponorogo untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
“Korban langsung di kita bawa ke rumah sakit. Sedangkan untuk barang bukti meriam sudah dimankan oleh pihak kepolisian Polsek Bungkal Ponorogo,” pungkas Suroto, Kamituo Desa Sambilawang.(dik)